Sunday, September 5, 2010

Re: [id-android] curhat malam :D

Inline mas Imam sebenarnya tidak komparabel dg gadget yg mas Imam ambil contoh (iphone & bb), itu yg saya coba bantah sebelumnya. Itu jg sebabnya saya tidak membantah opini mas Indra Dwi karena inlinenya jelas, 'semua gadget ada lebih/kurang-nya' (walaupun sebenarnya sudah melenceng dari maksud tujuan TS, tapi karena kita milis yg cinta oot jd jangan hiraukan).

Balik lagi. IPhone dan BB bukan 'gadget untuk semua orang' seperti halnya jg android (sesuai penjabaran mas Imam).

Tapi dg penjabaran sebelumnya saya mau menjelaskan secara inplisit bahawa yg paling mendekati definisi gadget untuk semua orang adl android.

Sisi kemudahan, apps dan IM yg mas Imam angkat sebagai alasan, kita sama-sama tau itu mengada-ada.

Dalam hal kemudahan, seperti yg saya & beberapa RR sudah sampaikan, itu bukan keharusan kok. Justru harusnya pilihan yg luas menjadikan android mendekati gadget semua orang.

Dalam hal apps. Sudah saya sampaikan kan android lebih banyak gratisnya?

Dalam hal IM; jg sudah banyak yg ngomong kalo IM bukan 'gw bangat' jadi harusnya tidak memenuhi gadget semua orang. Banyak loh yg gak gitu suka IM, itu sebabnya bbm cuma boom di indonesia. Kalo banyak pasti jg di dunia.

Saya tambahkan lagi, di sisi harga. Tanpa dibantah populasi terbanyak dunia adalah kaum marginal maka dari itu 'semua orang' pasti mengacuh pada kelas bawah. itu sebabnya sekeras apapun iphone & RIM berusaha, sejauh gak ada hh murah, tidak akan menembus dominasi dunia; nokia, Samsung, SE & LG.

Keluarnya beberapa hh android lowend lebih tepat sebagai penetrasi. Memang belum banyak, Ibarat fore play sebelum ML *oot addict*

Yg ini mas Imam boleh ragu tapi saya kasih tahu sebuah rahasia (jangan bilang siapa-siapa ya!): android akan jadi gadget semua orang karena android ingin masuk dari market eksklusif sampai market marginal. Dari kelas brahmana sampai rakyat jelatah.

Saat ini yg baru booming hanya untuk kelas atasnya saja dg bekal berbagai kecanggihan. Untuk apa? Sebagai gemuruh. Seperti yg kita tahu bersama yg namanya trend selalu datang dari kelas atas ke bawah, ini yg coba dilakukan android.

Saat kelas atasnya sudah fix makan android murah akan bermunculan, dg UI nya sendiri, dan apps nya sendiri. Pada akhirnya spec hh itu bukan soal lagi karena masing-masing punya lininya sendiri.

[quote]Saya pikir belum saatnya, karena segmen low end ngga akan jump in, selama mereka masih look up ke BB dan ada alternatif semacam Qwerty + TV (IMO, Tiphone, etc)[/quote]

Bukan masalah belum atau sudah saatnya mas, tapi SEDANG saatnya.

Itu di Indonesia dan indonesia bukan dunia.

[quote]Image canggih dan pintar memang harus ditanamkan duluan[/quote]

Kalo begitu mas Imam pasti setuju dg poin terakhir saya.

*urut-urut jari*

EO & AM 3bs.me
Sent from my android device.

On Sep 6, 2010 5:47 AM, "imam wiratmadja" <imam.wiratmadja@gmail.com> wrote:
Ahah.. selalu seru dan kontraversial ya topik ini.
Poin-poin sanggahan Om Juda saya setuju sebenernya.

Tapi ada satu hal lagi yg pengen sy angkat: sy lihat pabrikan ngga cuma bikin hh tp berlomba juga bikin UI / skin / layer tambahan. Arahnya mungkin pengen 'menjinakkan' Android dgn sesuatu yg lebih 'siap pakai' dan 'untuk semua orang'. Kalau benar demikian, ini inline dgn poin sy sebelumnya.

Mengenai smartphone / feature phone, ini hal penting dan menarik dibahas juga: apakah kemunculan hh low end (not-so-smart phone) membantu memasyarakatkan Android? Saya pikir belum saatnya, karena segmen low end ngga akan jump in, selama mereka masih look up ke BB dan ada alternatif semacam Qwerty + TV (IMO, Tiphone, etc). Image canggih dan pintar memang harus ditanamkan duluan --- lagi-lagi sambil memperhatikan kemudahan / friendliness.

@Outstandjing on GreenRobot



2010/9/6 jo juda <judadroid@gmail.com>

>
> Tanpa flashing, akses terminal, rooting, moding, dkk, android tetap powerful kok, bos. Tentunya ...

> "Indonesian Android Community [id-android]"
>  

> Join: http://groups.google.com/group/id-android/subscribe?hl=en-GB
> Moderator: id.android@gmail....


--

"Indonesian Android Community [id-android]"
 

Join: http://groups.google.com/group/id-android/subscribe?hl=en-GB
Moderator: id.android@gmail.com
...

--
"Indonesian Android Community [id-android]"
 
Join: http://groups.google.com/group/id-android/subscribe?hl=en-GB
Moderator: id.android@gmail.com
Peraturan Jual dan Kloteran ID-Android http://goo.gl/azW7
ID Android Developer: http://groups.google.com/group/id-android-dev
ID Android Surabaya: http://groups.google.com/group/id-android-sby
ID Android on FB: http://www.facebook.com/group.php?gid=112207700729

No comments:

Post a Comment