Sunday, October 31, 2010

[id-android] WTI: Steve Jobs Mestinya Jadi CEO Google

TEMPO Interaktif, Jakarta - Pendiri situs pencarian Google, Larry Page
dan Sergey Brin sebenarnya ingin Steve Jobs menjadi Chief Executive
Officer (CEO) pertama perusahaan tersebut.

Menurut dokumentasi Bloomberg mengenai 'pemimpin paling berpengaruh"
yang dikutip situs appleinsider, setelah mewawancarai lusinan kandidat
untuk menjadi nahkoda pada masa-masa awal berdirinya daring pencari
itu, Page dan Brin menemui Jobs -yang kini menjadi CEO Apple. Inc-
seseorang yang menurut mereka layak disebut 'pahlawan' dan pantas
menduduki posisi teratas di perusahaan tersebut.

Nampaknya, keinginan untuk menjadikan Jobs sebagai CEO terganjal
ketika mereka menemui investor John Doerr. Entah apa yang terjadi
dalam pertemuan itu. Namun akhirnya Page dan Brin menempatkan Eric
Schmidt sebagai CEO pada 2001.

Lima tahun kemudian Schmidt didapuk menjadi Dewan Pengurus Apple.
Lantaran konflik kepentingan, pada 2009 dia mengundurkan diri dari
Apple. Konflik yang dimaksud adalah lahirnya sistem operasi Google
Android yang dianggap telah memasuki ranah bisnis Apple.

"Eric telah menjadi anggota dewan yang sangat baik untuk Apple," kata
Jobs. "Dia telah menanamkan waktu, bakat, semangat dan kebijaksanaan
dalam keberhasilan Apple."

Meskipun Apple dan Google mencoba mempertahankan hubungan yang
harmonis selama bertahun-tahun, ketegangan antara kedua perusahaan
teknologi itu kini kian terungkap ke permukaan. Padahal dahulu, Brin
dan Page sering 'main' ke markas Apple di Cupertino, California.
Kedatangan mereka saat itu disambut baik Jobs dan menganggap mereka
sebagai mentornya. Jobs kemudian merasa dikhianati gara-Google membuat
sistem operasi Android.

Appleinsider|Rini K

http://goo.gl/Iv4d
--
Salam,


Agus Hamonangan

Founder Indonesian Android Community
http://groups.google.com/group/id-android
Gtalk  : id.android
Follow : @agushamonangan
E-mail :  id.android@gmail.com

--
"Indonesian Android Community [id-android]"


PING'S mobile™
Email: sales@pings-mobile.com Ph: 02196087100
--------------------

Peraturan Jual dan Kloteran ID-Android http://goo.gl/azW7
ID Android Developer: http://groups.google.com/group/id-android-dev
ID Android Surabaya: http://groups.google.com/group/id-android-sby
ID Android on FB: http://www.facebook.com/group.php?gid=112207700729

No comments:

Post a Comment